Kontroversi
terkait dengan perlakuan tidak adil yang diterima Super Junior dari SM
Entertainment (terutama jika dibandingkan dengan SNSD) masih panas di boards
Korea. Baru-baru ini, post di Nate Pann menerima sekitar 205.069 view dan
menjadikannya masuk ke 10 post paling banyak dilihat atau dikomentari dalam
sepekan. Post tersebut menerima 2.125 rekomendasi dan 1.227 komen tertanggal 16
Oktober.
1.
Mari mulai dengan apa yang diri Lee Soo Man pikirkan tentang
Super Junior (ini diambil langsung dari wawancara yang dilakukan padanya).
“Lee Soo Man sukses mengembangkan BoA ke
pasar Jepang dan memulai rencana tim terbaik yang akan dibawanya tidak hanya di
Asia, tapi seluruh dunia. Karena keterbatasan dukungan, dia harus fokus
dan memilih. Dari beberapa tim yang berbeda, dia memilih member dari tiap tim
dan membawa mereka bersama untuk menciptakan tim utama. Tim tersebut adalah
DBSK. Lee Soo Man menyatakan, “Member yang tidak terpilih sebagai bagian dari
tim berada di ambang dis-integrasi (pembubaran). Tapi karena kami sudah membuat
kontrak dengan mereka, kami harus mengambil tanggung jawab. Satu tim bernama
Super Junior, grup yang kami besarkan untuk unggul dalam musik dan variety
show. Dalam keadaan untuk bertahan, mereka harus menumpahkan air mata darah
melalui upaya mereka. Kami merasa bersalah pada mereka, itulah sebabnya kenapa
kami membantu mereka.”
Source:
http://biz.chosun.com/site/data/html_dir/2011/10/14/2011101401275.html
Jadi kutebak
itu adalah bukti kalau mereka tidak peduli pada apa yang terjadi dengan kita
dan mereka hanya mendukung grup terlepas karena simpati (rasa kasian). Untuk
SM, itu bukan masalah Super Junior bisa melakukan dengan baik atau tidak. Aku
merasa sangat buruk untuk oppa kami, mereka tidak punya apa-apa tapi penggemar
mereka mempercayakannya pada perusahaan seperti itu. Adalah penggemar yang
selalu mempromosikan album Super Junior untuk mereka.
2. SM
Entertainment mengganti konser solo Super Junior menjadi konser SM
Entertainment.
Eropa telah
mengirimkan banyak permintaan untuk sebuah konser Super Junior. Tepat ketika
mereka mempersiapkan satu, SM menggantinya dengan konser penuh SM
Entertainment.
Peru vote
Super Junior sebagai artis nomor satu yang mereka inginkan untuk ditonton
disana. Bukan SM Town, tapi Super Junior. Mereka melakukan petisi untuk konser
Super Junior beberapa kali sekarang.
Album SNSD
dibuat dari besi – sedangkan Super Junior? Kenyatannya usaha keras sudah
dilakukan untuk SNSD. Tapi untuk kita? Bahkan sejak album kedua, kita tidak mendapatkan
apapun kecuali potongan kertas.
Dan itu justru
lebih bgus. Kudengar kalau album besi SNSD hanya seharga $19. Potongan kertas
kita seharga $20. Sejak kapan kertas menjadi begitu mahal di Korea?
SM tidak
pernah melakukan apapun untuk kita. Pertama kali, kita hanya kesal dan
terkejut, sekarang kita terbiasa dengan itu. Tidakkah kalian pikir ini terlalu
berlebihan?
4. SM
mencoba untuk menunda Super Junior Show
5. SM
selalu menggunakan kembali set untuk MV dan teaser Super Junior
6. SM
selalu memotong Super Junior dengan ‘dll’ ketika mereka berbicara tentang
perusahaan mereka di artikel.
Sebagai
contoh: “Dimulai dengan H.O.T., artis dibawah SM seperti BoA, TVXQ, SNSD, dan
lainnya menerima banyak popularitas diluar negeri.”
“Lee Soo Man
juga menyatakan, “DBSK adalah grup yang
dibentuk dengan mengambil member terbaik dari tiga tim idola. Super Junior
adalah grup dengan sisa dari member tersebut. Karena itu, ada perbedaan yang
besar dalam kemampuan, itulah kenapa mereka harus mengertakkan gigi mereka
dengan bekerja keras untuk menjadi idola besar dunia. Ini adalah hasil yang
diriku tidak pernah perkirakan (secara harfiah berarti harapkan).”
7. Ketidakpuasan
Heechul di radio
Heechul: “Aku terkadang menyebutkan bagaimana kami
bisa menduduki posisi satu di Taiwan selama 38 minggu dan bagaimana Bonamana
menjuarai selama 18 minggu dan hal-hal seperti itu ketika berbicara pada
orang-orang di perusahaan kami dan menanyakan kenapa mereka tidak membuat
beritanya untuk kami. Aku meminta mereka untuk mengeluarkan beberapa berita
utama seperti yang perusahaan lain lakukan jadi orang-orang tidak hanya
berpikir kalau kami tidak melakukan apa-apa. Ketika aku mengatakan hal seperti
itu, bagaimanapun juga, mereka akan mengatakan balik, “Itu karena kami pikir
kalau Super Junior pasti mencapai itu. Aku tidak berpikir itu penting untuk
berususan dengan hal semacam itu.” Jadi aku kemudian selalu mengatakan kembali,
“YAHH, kalian semua bicara.”
8. ELF,
semakin banyak hal seperti ini terjadi, mari tidak melupakan asal kita dan melanjutkan
untuk melindungi Super Junior!
“Ini bukan
tangisan dari anak yang belum dewasa. Menjadi penggemar berarti cukup berani
untuk melindungi apa yang paling berharga untukmu.”
Aku ingin membuatnya jelas untuk
Sone atau penggemar grup SM yang lain kalau kami tidak membenci SNSD atau Sone.
Kami mengkritik perlakuan tidak adil yang SM berikan pada Super Junior! Sone,
tolong jangan meminta maaf untuk sesuatu yang bukan kesalahan kalian.
~~~
Ada 3 balasan terbaik untuk artikel diatas:
1.
1,413 setuju, 54 tidak setuju
“Jadi mereka membentuk grup yang mereka
tidak pernah pikirkan bisa melakukan dengan baik karena murni simpati. Mereka
(SM) membuat mereka (Super Junior) hanya tidur 2-3 jam sehari dan bepergian ke
Malaysia, China, dan Korea hanya dalam sehari. Mereka membuat seseorang yang
kehilangan ayahnya tiga minggu lalu untuk berada di panggung dan menyanyikan
lagu gembira. Mereka membuat orang yang cidera yang bahkan tidak bisa berjalan
dengan baik menyeret kakinya untuk menyanyi diatas panggung. Mereka membuat
seseorang yang baru keluar dari sebuah kecelakaan mobil untuk pergi ke acara
TV. Pada beberapa kondisi tragis, kau memaksa anak-anak itu untuk pergi ke
variety show, perform di beberapa acara, membuat mereka berbicara tentang
kesalahpahaman dan kritikan hanya supaya kalian bisa menyentuh uang lebih.
Bahkan jika mereka menciptakan tawa di variety shows, bekerja keras sampai
titik pingsan, mereka hanya diberikan beberapa ribu untuk kerja keras mereka –
semua member termasuk. Bahkan budak diperlakukan lebih baik dari ini.”
2. 1,382
setuju, 67 tidak setuju
“Super Junior menumpahkan air mata darah
untuk mencapai posisi dimana mereka berada sekarang.”
3. 751
setuju, 19 tidak setuju
“Seberapa banyak kami harus bekerja keras
untuk mendapatkan sedikit dukungan? Super Junior bisa mengendarai jet pribadi
untuk jadwal mereka di Music Core kali ini, tapi itu tidak disediakan oleh
perusahaan, melainkan stasiun penyiaran. Terima kasih, stasiun
penyiaran.”
Balasan Acak
“Itulah alasan kenapa Super
Junior begitu manis pada penggemarnya. Semua hal yang perusahaan dan jaringan
mereka katakan berbeda jadi meskipun mereka (SJ) mempercayai mereka (SM),
mereka (SJ) tidak mempercayai mereka (SM) sepenuhnya. Mereka tidak punya
apa-apa kecuali penggemar mereka untuk bergantung… ELF tahu itu, jadi kami
saling memperhatikan satu sama lain. Berpikir kembali ke waktu-waktu dimana
kita memohon bersama, menderita bersama, dan menangis bersama membuatku
berpikir kalau aku tidak bisa lepas menjadi penggemar dulu. Hal-hal dimana
fandom lain perlu tiga, empat tahun untuk berpengalaman, kami menjadi
berpengalaman hanya dalam 1000 hari sejak debut mereka. Kami tidak memiliki
tempat dimana kami harus percaya – tidak perusahaan, tidak seorangpun – kecuali
para member. Para member tahu itu dan akan selalu disisi kami. Perusahaan tidak
pernah memberikan mereka dukungan, dan penggemar, menggunakan tangan kami
sendiri, membuat mereka mendapatkan posisi DJ mereka sekarang. Postingan ini
membuatku berpikir diwaktu lampau dimana aku percaya kalau apa yang kita harus
kita lakukan adalah menggenggam ini… menggenggamya sampai grup cukup dewasa,
sampai mereka benar-benar di puncak, untuk menciptakan dan menuliskan kembali
sejarah karena kita memiliki lebih banyak hal untuk ditunjukkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar